Selamat sore.
Dari pagi hujannya konsisten, tidak berhenti dan terus membasahi jalan.
Tidak punya semangat khusus untuk menulis surat cinta ini, tetapi saya ingin menyampaikan banyak hal.
Tentang pengakuan.
Hey pengakuan, begitu berkuasa kau di dunia ini. Karena kau, banyak orang yang berlomba-lomba untuk mendapatkanmu.
Termasuk saya.
Pengakuan, yang entah ada dimana.
Bentukmu seperti apa-pun saya tak tahu.
Kau tak berwujud tetapi sangat berkuasa.
Saya tak pernah berusaha untuk mencintaimu, tetapi saya memang butuh kamu.
Saya butuh di akui sebagai seorang wanita, anak, teman yang hebat, bahkan untuk sekedar "ada" di dunia saya butuh kamu, pengakuan.
Saya yang hanya satu orang ini dapat melakukan apapun agar mendapatkanmu.
Hey pengakuan, belajarlah mencintai saya. Saya butuh kamu sesegera mungkin, saya tunggu jawabannya sampai kapanpun.
XOXO
DLSA.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar